Keanekaragaman dan Kepadatan Gastropoda Terestrial di Perkebunan Bogorejo Kecamatan Gedongtataan Kabupaten Pesawaran Provinsi Lampung

Heryanto Heryanto
| Abstract views: 862 | PDF views: 6688

Abstract

Penelitian tentang gastropoda terestrial telah dilakukan pada kebun karet, cokelat, dan sawit di perkebunan Bogorejo Kecamatan Gedongtataan Kabupaten Pesawaran Provinsi Lampung. Tujuan penelitian ini adalah (1) untuk mengetahui keanekaragaman gastropoda terestrial di kebun karet, cokelat, dan sawit dan (2) untuk mengetahui kepadatan gastropoda terestrial di ketiga macam kebun tersebut. Metode pemilihan lokasi yang digunakan adalah metode purposive, kemudian dilakukan random sampling. Analisis gastropoda terestrial menggunakan keanekaragaman serta, kepadatan. Keanekaragaman gastropoda menggunakan indeks keanekaragaman Shannon-Simpson. Hasil penelitian memperlihatkan bahwa di kawasan perkebunan karet, cokelat, dan sawit ditemukan 10-20 species gastropoda terestrial dengan kepadatan berkisar antara 27,85-201,18 indiv/m2, serta indeks keanekaragaman (H’) berkisar antara 1,73- 2,64. Keanekaragaman dan jumlah spesies gastropoda terestrial tertinggi ditemukan di kebun karet, sementara itu kepadatan tertinggi ditemukan di kebun cokelat.

Keywords

gastropoda, keanekaragaman, kepadatan

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.